mahasisiwa ideal ala ASTACALA



- Effective n efficient,
Seorang bijak pernah mengatakan "Sebagian besar hal yang besar terjadi didunia ini dilakukan oleh orang - orang yang sangat sibuk atau sangat sakit. Sangat jarang lingkungan yang santai mampu membentuk seorang untuk menjadi sukses atau bertumbuh." So, jadilah mahasiswa aktiv, ikuti program / organisasi yang menurutmu baik dan sesuai dengan minat. Di ASTACALA, kita dikondisikan untuk efektiv dan efisien memanfaatkan waktu. Terkadang, organisasi atau diperkuliahan memang menyita waktu dan perhatian kita. So, manfaatkanlah kesempatan yang tersisa untuk menyelesaikan amanah yang masih tertinggal.

- Nature,
Percaya atau tidak, alam akan selalu mampu memberikan ketenangan. Dengan mengenyampingkan sejenak urusan yang kadang membuat mumet (TP, tugas besar, Quiz, utang, dll), menikmati keindahan lingkungan sekitar, mengunjungi tempat-tempat terpencil, bertemu dengan orang - orang asing, kebudayaan atau bahasa berbeda di seluruh penjuru negri akan mampu merefresh otak kita, mencoba untuk hidup sederhana dan lepas dari rutinitas atau prolem hidup, serta mungkin dapat memberi sedikit contoh kearifan.


-Jointly,
Menjadi "makhluk sosial", bergabunglah bersama komunitas yang berbeda - beda, cari informasi sebanyak mungkin, berdiskusilah dengan berbagai macam orang...Jangan biarkan dirimu perlahan-lahan menjadi mahasiswa kuper atau autis, yang tidak peduli dengan dunia luar. Bergaulah, dengan begitu hidup ini akan terasa lebih indah, karena kegembiraan itu salah satunya akan datang dari persahabatan.

- Organize
Diantara seabrek tugas kuliah yang bikin pusing, Te-Pe yang bikin sensi, rapat organisasi yang bikin cape dech, dll..kamu mesti bisa me-manage jadwal dengan baik. Aturlah segala sesuatu sesuai prioritasnya, karna setiap kita hanya diberi waktu 24 jam sehari dan kita tak akan pernah duduk di dua kursi sekaligus..terkadang memang kita harus meninggalkan amanah yang satu untuk membuat amanah yang lain berjalan, tapi ketika kesempatan untuk kembali datang, kejarlah ketertinggalan dan berikan yang terbaik. Jadilah orang yang berkompeten !!

-Yummy
inilah asiknya, anggaplah semua aktivitas yang kamu lakukan selezat makanan kesukaan kamu...Hmmm...nyak...enyak...enyak..enyak...Majulah jika kesempatan untuk memegang amanah datang padamu, belajar sebanyak - banyak nya dari orang lain dan lingkungan, dan jangan lupa enjoy your -only one- Life guys !!

Banyak anggapan yang berkembang, bahwa MAPALA itu hanyalah kumpulan orng-orang urakan, dekil, kuliah ga bener, doyan berantem, dsb..dsb...Tapi taukah anda Soe Hok Gie -aktivis mahasiswa dijaman orde lama yang mulai tekenal lagi ketika kisah hidupnya difilmkan dan dibintangi Nicolas Saputra- adalah salah satu pendiri MAPALA UI ?

Dikalangan pecinta alam sendiri, banyak dikenal tokoh - tokoh besar. Yang tidak saja adalah orang - orang yang menghargai hidup, tapi juga pribadi yang berintegritas, menghargai waktu, serta memiliki komitmen yang besar dengan target - targetnya. "Kita adalah apa yang kita pikirkan tentang diri kita", begitulah dulu Soe Hok Gie pernah berucap...

Jadi, ga semua anak MAPALA itu jelek, jadilah apapun yang kamu inginkan dan berprestasilah dimanapun..

by ASTACALA team
take from BEWARA ASTACALA.